Cerita Oleh SUNSHINE
author-avatar

SUNSHINE

TENTANGquote
I\'m a new comer, but i try to make a good story. Please trust me and follow me. Thank\'s before...
bc
Penjara Cinta Ibtisam
Diperbarui pada Oct 11, 2022, 09:03
Aku gak bisa lupain kamu, Bi. Bahkan setelah sekarang pun aku masih terus teringat dengan kamu. Semua kenangan tentang kamu masih tersimpan rapi di memori otakku. Tidak berkurang bahkan terus saja terulang. Dewa termenung, menatap gemericik air terjun buatan di taman rumahnya. Pikirannya melayang ke seorang gadis yang teramat dia kagumi. Tidak hanya kagum, bahkan dia mencintai gadis itu dengan begitu dalam. Gadis manis yang dikenalnya saat masa perantauan dulu. Namanya Ibtisam. Senyum Ibtisam terpatri jelas diingatan Dewa. Suara tawa ibtisam juga masih terdengar kencang ditelinganya. Bahkan senandung Ibtisam ketika menyanyikan lagu barat favoritnya pun terus saja terngiang, menemani setiap tarikan napasnya. Membuatnya tidak bisa lepas dan bebas. Dewa terus saja terikat oleh cinta, cinta yang dia miliki sendiri, cinta yang dia rasakan sendiri, dan cinta yang dia ciptakan sendiri dengan begitu besar untuk seorang Ibtisam. Cinta itu mengukungnya. Menjeratnya dalam balutan siksaan yang tidak pernah lepas. Bukan karena dia tidak bisa tetapi karena dia tidak mau. Dewa mengunci dirinya sendiri dalam sebuah penjara, penjara cinta Ibtisam. Akankah kita bisa bertemu lagi dan kembali seperti dulu, Bi? Aku ingin, aku sangat ingin …
like