Inoe mendatangi Pamela di hari berikutnya. Matanya yang biru menyipit memandang Pamela dengan menyelidik. Dia sudah lama curiga pada Pamela dan hubungannya dengan Dei dan Travis. Tindakan Inoe mengirim rasa tidak nyaman pada Pamela. Gadis didepannya adalah ini adalah detektor gosip. Tidak seorangpun bisa beruntung bisa lepas penyelidikannya jika menyangkut masalah cinta. "A-ada apa Inoe?" tanya Pamela sambil tersenyum aneh. Dia merinding melihat Inoe yang terus menyipitkan mata ke arahnya. Inoe mendudukkan diri di meja kerja Pamela. Kakinya ia silangkan dan tubuhnya condong ke arah Pamela yang duduk di kursi. Percayalah, Inoe tidak membiarkan target informasinya menghilang. "Katakan padaku, apa yang terjadi antara kau, Dei dan Travis. Mengapa aku mencium aroma cinta segit

