Sara berjalan pelan melalui orang – orang yang berlalu lalang pagi itu. Dia sendiri memakai pakaian formal biasa dengan chip kecil di telinganya untuk saling berkomunikasi. Sara sendiri sudah memperkirakan hal ini. Kota ini ramai dengan orang yang bekerja di pagi hari dan tentu saja pulang jika malam sudah larut. Sebenarnya, Sara tidak terbiasa menjalankan misinya siang seperti ini. Terang bukanlah waktu yang tepat ketika menjalankan misi. Itu adalah menurut Sara. Anggota yang lainnya juga bersiap. Rico mengatakan jika terakhir kali gadis itu terlihat adalah berada di gedung ini. Gedung yang ramai akan pengunjung. Gedung itu di fungsikan sebagai hotel oleh orang yang mengelolanya. Tentu saja Sara harus memastikan apakah gadis itu masih ada di sini atau tidak. Jika tidak, percuma sa

