Hana berjalan menuju kelasnya yang terletak di lantai dua. Yap, baru beberapa hari tak datang ke kampus, membuat ia rindu. Apalagi para sahabat dan juga ... kekasihnya. Langkahnya semakin ia percepat saat hendak mencapai kelas, tapi seolah mobil yang direm, langkahnya terhenti seketika saat melihat sebuah adegan. Iya, ini bukan adegan m***m, sih, tapi meski begitu, sukses membuatnya patah hati. Niatnya yang menuju kelas ia kesampingkan. Melangkah menghampiri seorang cowok dan cewek yang posisinya ada di depan kelas sebelah. Iya, hanya ngobrol, tapi jujur saja ... ia melihat ada rasa antara keduanya. Terlihat sekali dari sikap dan raut wajah mereka saat bicara dan menatap. "Noval," panggil Hana. Panggilan itu membuat si pemilik nama langsung berbalik badan saat namanya dipanggil. Ya, e

