Flashback. Itu adalah salah satu hari yang menenangkan di musim gugur. Eru bahkan bergelayut di ambang jendela yang terbuka, membiarkan angin sejuk menerpa wajahnya, memberikan sensasi nyaman yang membuatnya setengah mengantuk. Dalam hati, ia berpikir dengan tulus, bahwa masa-masa kelas dua sekolah menengah atas, adalah masa terbaik dalam hidup. Di lain sisi, Hyuta Ichinose, gadis muda seusianya dengan tubuh agak berisi itu duduk dengan nyaman di kursinya, dengan beberapa camilan di meja dan sebuah komik di tangannya. Baginya, ini adalah salah satu cara paling menyenangkan untuk menikmati hidup. Dan di hadapannya, berdiri seorang laki-laki muda bertubuh ramping dan berwajah cantik, duduk dengan tenang sambil bersenandung kecil sembari mengikir kukunya yang nampak begitu lembut dan cantik

