“Aku tidak tahu kalau kamu ada di kafe itu, Karla.” Katanya memulai. “Aku berniat menemui salah satu investor di kafe go green itu...” “Kamu melakukan tindak kriminal, Leon. Bagaimana kalau Rangga melaporkanmu pada polisi?” sekilas Karla menatap khawatir Leon. “Aku tidak terima dengan ucapan Rangga. Aku tidak peduli kalau harus dipenjara sekarang pun.” “Kamu pernah membahas soal perceraian kan? Kapan kita akan bercerai Leon?’ kata Karla tak terduga, Leon membelalak menatap istrinya. “Aku hanya iseng, Karla. Aku tidak benar-benar menginginkan perceraian. Aku hanya merasa bersalah padamu.” Leon berkata dengan wajah panik seakan perceraian adalah hal yang mengerikan dalam hidupnya. “Jadi, kamu mencintai Rangga dan kalian selama i

