Detak jantung tak beraturan. Nadia, duduk di depan cermin dengan perasaan yang gugup. Dia menghembuskan napas, mengira debaran jantungnya akan menghilang dan menjadi normal biasa saja. Seorang wanita, mendatangi Nadia, dan menyentuh bahunya perlahan. “Nad, kenapa bengong? Gugup ya?” Nadia menoleh, dan mendapati Alea- Auntynya yang berdiri di belakangnya. “Sedikit.” Alea, tersenyum. “Seharusnya kamu bahagia, rileks saja. Karena pernikahan kamu, akhirnya terjadi hari ini. Kamu akan menyandang nama Caralos, dan sah menjadi istri Felix, sesuai keinginan kamu.” Nadia menggigit bibirnya. “Aku gugup aja, Aunty. Ini, pertama kali untuk aku.” “Aku paham kok. Pernikahan pertama memang buat gugup, bukan cuma kamu, tapi semua orang. Aku dulu sama Arka, juga gugup.” Alea mengelus pipi Nadia, “Ka

