"Kau sangat cantik, sepertinya aku harus memberimu masker agar mereka tidak terlalu sering menatap gadisku." Sarah tertawa pelan dan menepuk tangan Calvin kesal. "Jangan berlebihan, beberapa wanita juga menatap mu, apa perlu aku membungkusmu seperti mumi?" Calvin terkekeh pelan. "Akhirnya kau bisa cemburu juga ya?" Sarah hanya memanyunkan bibirnya sedikit dan memukul Calvin pelan. Mereka sangat mesra dan membuat banyak orang disana iri. Saga berjalan melalui mereka berdua bersama Monica di belakangnya, anehnya Monica sama sekali tidak terlihat seperti pasangan Saga sejak awal acara ini di mulai. Mereka terlihat canggung dan terkadang tidak berbicara sama sekali satu sama lain, Saga bahkan kerap kali mengabaikannya. Yang menyedihkan adalah sikap Monica yang menyebalkan, padahal ia ti

