Pelajaran kimia menjadi pelajaran paling terakhir di kelas Aleta untuk hari ini. Guru yang mengajar pelajaran kimia itu sangatlah menyenangkan. Karena beliau tidak sama dengan kebanyakan guru lainnya. Meskipun sudah berumur paruh baya, tetapi ibu Widya ini tidak pernah memarahi murid dan beliau pun jarang masuk ke kelas untuk mengajar. Mungkin karena itu banyak murid yang menyukai guru yang satu ini, dan hari ini beliau juga tidak masuk ke kelas untuk mengajar karena ada urusan keluarga. Jadi murid kelas Aleta diminta untuk ke perpustakaan saja daripada membuat keributan di kelas. Setelah mereka sampai ke perpustakaan, ternyata di perpustakaan juga ada murid kelas X IPA 1, Aleta yang baru masuk ke perpustakaan melihat kesekeliling ruangan perpustakaan dan matanya bertemu dengan mata sese

