
Apa yang kalian lakukan ketika dipertemukan kembali dengan seseorang dari masa lalu?
Seseorang yang pernah sangat dekat dengan kalian, namun malah meninggalkan kalian tanpa pamit, dan tanpa memberi kabar selama bertahun tahun.
Kecewa? Sangat.
Itulah yang dirasakan Alisya, saat dirinya bertemu kembali dengan sosok yang meninggalkannya dulu.
Lebih parahnya lagi sosok itu malah bertingkah seolah dia tidak melakukan kesalahan apapun.
Alisya, antara benci karena ditinggalkan dan cinta yang masih bersarang dihatinya, menjadi bimbang.
Alisya benci mengakui ini, namun, Laki laki itu masih menempati posisi tertinggi dihatinya, setelah 7 tahun lamanya.
"Gue benci sama lo! Tapi gue juga sayang sama lo. Gue harus gimana?"
"Semua tergantung Kamu, tapi satu hal yang harus kamu ingat. Aku, ngga akan pernah melepaskan kamu lagi setelah 7 tahun yang lalu. Ngga akan pernah."
............

