Sore itu Dinar sempat berdebat dengan Yadi karena membuat ibunya terbunuh. Dinar tidak terima dan membenci Yadi, memakinya dengan kata-kata yang kasar. "Tutup mulutmu yang beracun itu, atau mau aku ceritakan tentang rencanamu yang telah menyuruhku untuk merusak pernikahan Dasima dengan Syarif pada ibu mertuamu itu" ancam Yadi langsung membuat Dinar terdiam. "Sebaiknya kamu sendiri harus berhati-hati dan menjaga dirimu malam ini. Pasti Dasima akan datang untuk balas dendam kembali. Aku tidak bisa menjanjikan keselamatan untuk dirimu. Sebaiknya kita urus diri kita masing-masing mulai sekarang". "Besok aku akan pergi meninggalkan desa, jika malam ini aku tidak berhasil memusnahkan iblis itu" setelah mengatakan itu, Yadi pergi meninggalkan Dinar yang masih berdiri terpaku mengingat nasibn

