Ansell merasa bagai di kelilingi para malaikat dengan berbagai keahliannya. Seperti...mencabut nyawa salah satunya? Zachary Leandro jelas duduk dengan sikap serius berbanding terbalik dengan Alexander Leandro yang lebih santai. William berdiri di dekat jendela bersama seorang ipar bernama Daniel Jefferson. Lalu pria bermata tajam bernama Benjamin Devonshire duduk di sebelah Ethan Leandro. Kalau boleh memilih. Ansell memilih mengerjakan pekerjaan restoran sehari semalam dibanding harus berada di antara mereka yang terlihat berwibawa dengan caranya masing-masing. Dan jelas, para pria lainnya yang merupakan keturunan Leandro memiliki sikap yang rata-rata sama. Berpembawaan tenang bagai seorang pencabut nyawa. Bahkan untuk seorang James Arthur yang terlihat memiliki rambut ikal panjang ya

