Tampaknya Leindra benar-benar serius dengan apa yang ia katakan kemarin malam. Ah, bukan. Bukan perkataan, lebih tepatnya pertanyaan dan itu belum di jawab oleh Feby. Tapi tindakan yang Leindra mulai sudah memenuhi syarat permainan untuk babak pertama. Dan kalian tahu apa hadiahnya jika Leindra dapat menang sampai babak terakhir? Ya! Betul sekali, itu adalah Feby. Sejujurnya yang membuat Feby ragu adalah tak lain lagi adalah asal-usul ibunya Elang. Pasalnya, dimana ibunya berada sekarang? Dan status Leindra itu apa? Cerai mati atau cerai hidup? Anggap saja Feby terlalu mementingkan masa lalu hidup seseorang dan itu tidak baik. Tetapi bagaimana kita bisa melanjutkan hubungan dengan orang yang kita sendiri tidak kenal dan memiliki masa lalu yang dirahasiakan seperti itu? Feby sedan

