Romi terbangun di kasur Lexus, nyegir saat si pemilik kasur itu bersedekap dengan wajah murka. "Eh, elu udah pulang Bang?" tanyanya basa-basi. Plak! Tanpa ampun Romi langsung ditempeleng oleh Lexus, kemudian dijewer pula telinganya. "Aku menyuruhmu membantu Lexie menjaga adik-adikku, bukannya seenaknya menginap di sini. Tidur dengan Lexie lagi, kau minta kutenggelamkan ke kolam bawah tanah, hah?" "Ampun Bang! Gue ketiduran!! Gak sengaja, sumpah! Lagian Lexie bobonya sama Vivi kok di sebelah," Jawab Romi, sama sekali tak tampak rasa bersalah sedikit pun. Refleks Lexus menghela napas lega, Lexie-nya masih belum ternodai. "Ya sudah, bangun cepat. Sarapan lalu lari keliling rumah 20 kali!" "Iya deh, Bang~ otewe~" jawab Romi riang, tapi bukannya benar-benar bangun, ia malah pindah ke kasu

