Sepulangnya dari restoran Aksel, Shasha memutuskan untuk mampir di supermarket yang terletak di pusat perbelanjaan itu. Ia sengaja datang kesana untuk belanja keperluan rumah yang sudah habis, sekaligus membeli keperluan untuk dirinya sendiri yang akan dibawanya berangkat. Shasha pergi ke supermarket sendirian karena Aksel sedang memiliki pekerjaan yang tidak bisa ditinggal. Padahal, kalau dirinya bisa, Aksel pasti akan dengan senang hati menemani Shasha. Terlebih lagi, Aksel bilang ia ingin menghabiskan waktu sebanyak mungkin bersama Shasha sebelum keberangkatannya. Kalau sempat, setelah pekerjaannya selesai Aksel ingin mengajak Shasha pulang bersama nantinya. Dan untuk sekarang, Shasha akan berbelanja di supermarket sendirian. Mendatangi supermarket di pusat perbelanjaan ini sebetul

