“Uh? Sayang?” Siapa? Suara siapa itu? Semua orang mengarahkan pandangan mereka ke asal suara. Yang tak lain berasal dari Aileen Grizelle. Sayang? Siapa yang ia panggil sayang? Lantas mereka beralih pada Damian. Mata mereka tak bisa tak terbelalak, tak percaya. Berani sekali Aileen Grizelle memanggil Damian dengan sebutan sayang? Hanya para tamu dan dua perempuan itu yang keheranan. Sementara, para karyawan Bar juga ikut terkejut. Mereka terkejut bukan karena tidak tahu hubungan Damian dan Aileen, melainkan mengapa Bos mereka begitu agresif malam ini? Padahal Aileen Grizelle selalu mengabaikan Damian. Mungkin meja sudah terbalik malam ini. Itulah ungkapan yang tepat untuk sebutan hangat Aileen Grizelle pada Damian. Damian meraih pinggang Aileen. Sontak membuat perempuan itu sedikit

