Waktu sudah menunjukkan jam dua belas malam Grisel tiba-tiba terbangun dari tidurnya, Dia mengernyit merasakan sakit pada keningnya dan di bahunya juga sakit di gerakkan. Sesuatu telah terjadi pada dirinya. Di mengedarkan pandangan sekelilingnya ternyata dia berada di ruangan bercat putih dia mencoba mengedip-ngedipkan matanya untuk memperjelas lagi penglihatannya. Sampai-sampai di menggosok matanya sendiri. Ternyata benar dia berada dirumah sakit ada tiang infus dan jarum infus menancap di jarinya. Siapa yang membawanya kerumah sakit ini ? Dia menghela napasnya, lagi-lagi dia harus berurusan lagi dengan rumah sakit dengan kejadian yang berbeda. Apakah ini adalah balasan atas dosa yang aku perbuat kan selama ini aku baru sekali melakukan kesalahan besar tapi cobaan ku sudah bertubi-tubi

