Selamat membaca ^^ “Dude!” umpat Manolis kesal. “Anda tenang saja, Signorina. Semua akan baik-baik saja. Saya akan membawa Signore ke rumah sakit.” “Aku ikut,” pinta Teresa. Manolis pun menggeleng keras sambil membantu Chris untuk berdiri dan dia meletakkan tangan kiri Chris di lehernya. “Anda tunggu di sini karena di luar sana sangat berbahaya untuk Anda. Saya tidak ingin mengambil resiko terlalu besar karena Signore akan marah pada saya nanti.” “Baiklah. Tolong jaga dia dengan baik, Manolis.” “Itu pasti, Signorina. Permisi,” pamit Manolis lalu membawa Chris ke dalam mobil. Sementara anggota yang lain dinaikkan ke dalam ambulans menuju rumah sakit terdekat. Teresa pun tetap berada di mansion bersama kepala pelayan. Dia berharap, semoga Chris baik-baik saja dan tidak mengalami hal bu

