NAGITA. Kuakui secara fisik dia sangatt tampan. Perpaduan sempurna sosok Orlando Bloom dan Kit Harrington dalam versi lebih Indonesia. Kurasa darah suku Irish dari Austrianya lebih kuat ketimbang Rusia maupun Jerman. Pria itu juga mempunyai tinggi tubuh yang sama dengan orang asing dari Eropa pada umumnya. Puncak kepalaku sepertinya hanya mencapai lengannya.Bahunya tegap, punggungnya tegak, mengingatkanku pada bentuk badan para model pria pakaian dalam dan s**u energi khusus lelaki yang suka muncul diiklan televisi. Tapi matanya, ada sesuatu dibalik mata itu.Sepasang manik berwarna coklat terpucat yang pernah kulihat. Menyerupai lumpur isap dan bisa menyerap serta memuntahkan berbagai warna ketika kita memandangnya. Matanya kontras dengan alis lebat sewarna rambut, i

