Prolog

467 Kata
Rana berusaha untuk melarikan diri dari kesedihan terdalamnya. Kehidupan yang menyedihkan akibat kepergian ibunya dan ditinggalkan oleh kekasihnya, membuat Rana memutuskan untuk pergi meninggalkan tanah airnya. Berniat untuk membalaskan dendam dengan cara yang pintar, Rana berjuang mati-matian untuk menambah ilmunya. Ia berhasil meraih impiannya untuk melanjutkan S2 di MCGill. Rana berhasil mendapatkan pekerjaan di PBB. Rana menghabiskan hampir 24 jam dalam satu hari untuk mempelajari semua buku yang ditemuinya. Rana yang dulu terkenal pelupa mulai berubah menjadi jenius yang bisa melakukan apa saja. Tampaknya rasa sakit telah membawanya pada batas yang tak pernah terbayangkan oleh dirinya ketika dulu. Keinginan untuk memberontak pada Tuhan membuat Rana melepas hijab. Namun, dibalik pemberontakan itu, Rana masih belum berani untuk menunjukkan sisi kelamnya pada keluarga ataupun mantan lelaki yang telah membawa ¾ hatinya. Dia tidak ingin orang-orang mengira bahwa dia lemah dan kalah hanya karena patah hati. Pekerjaannya di PBB membawa Rana berpindah-pindah dari satu negara ke negara lain. Ia tidak pernah menetap lebih dari dua bulan di satu negara. Rana ditugaskan sebagai penasihat sekaligus ahli diplomasi PBB. Ia bertugas untuk menyelesaikan persoalan yang terdapat pada satu negara, jika mereka menemui titik buntu. Rana tak pernah absen untuk membagikan perjalanannya di media sosial, hanya untuk menunjukkan seberapa jauh ia telah melangkah. Kisah baru hidup Rana berawal saat kepindahannya ke Korea Selatan yang notabene-nya menjadi negara yang sangat diimpikan oleh para gadis, termasuk dirinya pada masa remaja dulu. Rana terjebak pada situasi dimana dia harus berurusan dengan sebuah grup boyband Korea Selatan terkenal yang berhasil merajai dunia sampai menaklukkan billboard dengan musiknya untuk pertama kalinya dalam sejarah musik Korea, yaitu Star One. Pasang surut kehidupan Rana dimulai kembali. Ia terjebak antara peperangan batin, norma yang melekat, serta agama yang dibawanya semenjak lahir. Rana kembali ke Indonesia untuk pertama kalinya setelah 4 tahun dan bertemu dengan Nanda yang sudah menyisakan luka dimasa lalunya. Terlibat percekcokan dengan isteri dan keluarga dari Nanda dan terbongkarnya kedekatan hubungan Rana dengan anggota Star One membuat publik heboh. Rana menjadi sasaran rasa iri semua orang akibat pencapaian-pencapaian yang didapatkannya. Salah satunya dari para penggemar Star One. Terlepas dari semua itu, Rana yang sudah terlanjur membekukan hatinya, tak menyadari kode yang selalu ditinggalkan oleh Sura. Rana menganggap angin lalu perhatian dan lagu-lagu yang diciptakan Sura untuknya. Rana terlibat pertarungan konflik dalam jiwanya yang lama kelamaan semakin menumpuk dan pada akhirnya meletus. Akibatnya, Rana harus berakhir di rumah sakit, terbaring dalam kesendirian dan harus mengambil konsultasi dengan psikiater. Setelah hampir 7 tahun membiarkan oase dihatinya mengering, perlahan Rana mulai merasakan kehadiran Sura. Namun ia semakin bingung akankah dia membiarkan Sura menjadi Hujan bagi oase hatinya yang sudah lama mengering ataukah dia tetap mempertahankan kesendiriannya. Dibalik semua itu, ada masa lalu yang kelam yang disimpannya rapat-rapat. Masa lalu yang hanya dia, Tuhan, dan mantan kekasihnya yang tahu. ***
Bacaan gratis untuk pengguna baru
Pindai untuk mengunduh app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Penulis
  • chap_listDaftar Isi
  • likeTAMBAHKAN