Saat ini Varel ada meeting dengan client dari luar negeri yang bertempat di Bali untuk membicarakan soal perusahaan, sebenarnya ia malas pergi keluar kota apalagi harus meninggalkan Gara, tetapi bersyukur karena orang tuanya Varel tidak keberatan untuk menjaga cucunya itu. Setelah selesai meeting di salah satu resort, ia memutuskan untuk berjalan-jalan keliling Bali seorang diri. Bali memang indah, tetapi dengan kondisi hati Varel yang seperti ini semua sama saja, tidak ada yang benar-benar indah, karena pikiran Varel masih tertuju ke perempuan yang masih resmi menjadi istrinya, ia yakin suatu saat nanti Valeria akan dia dapatkan kembali. Saat istrinya kembali, ia akan memperlakukan sebaik mungkin, ia mau minta maaf untum semua kesalahannya. "Sayang ... Kamu di mana? Aku minta maaf," gum

