Cewek itu masuk ke dalam gudang obat bersama Somi setelah istirahat. Tama mengusap-usap perutnya yang kekenyangan sehabis makan nasi padang dan memakan bakso di depan rsud. Somi saja sampai geleng kepala lihat betapa banyaknya teman barunya ini makan tapi badannya tetap gitu-gitu aja. Gak ada perubahan sama sekali. "Assalamualaikum." Somi dan Tama mengucap salam bersamaan yang langsung dibalas oleh Bu Vina, Pak Arif, dan Kak Dadan. Sisanya mungkin masih istirahat. Masuk ke dalam ruangan yang diperuntukkan untuk istirahat, mereka berdua melihat Wendy sedang duduk sambil main hape. "Cie, kak Wendy sendirian," ejek Somi seraya duduk di samping Wendy, Tama duduk di hadapan mereka. Cewek berjas putih tersebut mendongak. "Parah kalian ya ninggalin aku. Kirain tuh kalian ada di masjid." We

