“Apakah kau marah karena aku adalah pembunuh Sarmeet?” Naga itu memasang ekspresi seolah berpikir sejenak, kemudian dia tertawa. “Sayang sekali, meski aku adalah sahabatnya, seekor naga tidak memiliki keinginan balas dendam untuk sahabatnya. Meski dia terkoyak sekali pun, atau kau membunuhnya dengan s***s, itu tidak ada urusannya denganku. Lagipula akulah yang menyerap sihir Sarmeet. Lebih tepatnya, aku menyerap sihir semua naga yang pernah berteman denganku.” Menyerap sihir? Kalau begitu, apakah [Dragon Ex] adalah naga yang mampu menyembunyikan eksistensi kehidupan serta menyerap sihir naga lain? Kalau memang seperti itu, rasanya wajar kalau Ace pun keliru membedakan aliran sihirnya. Naga ini bukannya memiliki kemampuan es dan api, tapi mampu menyerap kemampuan naga lain. Tempat ini

