Anak lelaki itu mengusap kepalanya yang basah dengan handuk. Setelah mendengar fakta bahwa gadis yang menemaninya semalam adalah Daisy, ia memilih menenggelamkan diri di kolam air panas yang terlihat seperti terasering berwarna putih. Halim berpikir, melakukan hal tersebut bisa membuat kepalanya kembali berpikiran jernih. ‘Aku telah melakukan kesalahan.’ Namun, kalimat yang terdengar begitu merasa bersalah, terus berulang-ulang di kepalanya. Ia tidak habis pikir dengan apa yang telah ia lakukan. Anak lelaki itu melakukan sebuah kesalahan. Kesalahan yang mungkin saja membuat Daisy salah paham sekarang. ‘Lalu, aku mengucapkan terima kasih pada Daisy? Bukan gadis itu?’ Pertanyaan demi pertanyaan berloncatan dari kepalanya yang basah. Ingin rasanya Halum menenggelamkan kepalanya sekali la

