?????? Telepon terus saja berbunyi hingga akhirnya suaranya menghilang karena telepon seluler Alia itu tidak di angkat. Sesaat kemudian terdengar suara nada pesan yang masuk membuat Fahri semakin penasaran. Mata Fahri menatap ke arah pintu kamar. Setelah menimbang sesaat akhirnya Fahri memutuskan untuk membuka pesan yang di kirim oleh pria bernama Rizal. Apa kamu sudah membatalkan pernikahan kalian Fahri langsung membaca pesan yang menohok hatinya. Pesan dari seseorang bernama Rizal yang menyuruh tunangannya Alia untuk membatalkan pernikahan mereka. Seberapa dekat kah hubungan Alia dengan Rizal sehingga pria itu bisa menyuruh Alia untuk membatalkan pernikahan mereka. Apa Alia telah bermain hati. Fahri menggelengkan kepalanya, pria itu tidak mau percaya kalau Alia bisa berkhianat

