Tepat pukul delapan malam keduanya sudah sampai di Rumah Elana dan kini Elana memutuskan untuk beristirahat sementara Attala berniat ingin membersihkan diri terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk mengerjakan tugasnya terlebih dahulu. “EL, bagaimana hari ini kau dengan Attala?” tanya Mira saat Elana baru saja selesai mandi dan kini bersiap untuk merebahkan tubuhnya di atas tempat tidur. “Ya lumayan menyenangkan walau waktu terasa sangat singkat tapi seru kok,” jawab Elana sambil meletakkan handuk miliknya pada tempatnya lalu beralih menuju tempat tidur untuk merebahkan tubuhnya yang sudah merasa sangat lelah karena kegiatan hari ini yang menguras tenaga, hati dan juga pikirannya. “Tapi mengapa raut wajahmu terlihat berbeda dengan ucapan mu Elana?” tanya Mira yang menyadari seb

