Berjam-jam berlalu, dan Sherry menghabiskan waktu di belakang bersama Samantha. Mereka langsung akrab satu sama lain layaknya ibu dan anak. Sementara Eric malah kebingungan serta penasaran. Pria ini menghubungi banyak anak buahnya untuk menyelidiki siapa wanita bernama Frederica Monsley. Hingga kemudian, Dylan datang dengan membawakan berkas-berkas tentang wanita tersebut. Suasana hati Dylan terlihat jauh lebih baik ketimbang kemarin. Dia memang terbiasa dengan sikap buruk Eric ketika cemburu. Akan tetapi ada dari sorot matanya, dia jelas belum melupakan ucapan buruk sahabatnya ini. Selain itu, perasaannya terhadap Sherry juga bukanlah sebuah kebohongan dan dia menyadari hal itu. Entah iblis apa yang sedang menyelubungi pikirannya, dia ingin setidaknya menghabiskan waktu dengan Sherry j

