"Andreas udah beres belum, ya?" tanya Peach. Moodnya bener-bener sedang tidak baik setelah melihat Angga dan Zara jalan bersama. Padahal sebenarnya dia gak perlu risau karena dirinya pun pernah jalan bareng di koridor bareng Andreas, Rey atau Darren. Namun, sayangnya kebersamaan Angga dan Zara membuat dia sedikit tercubit. Peach terlalu memiliki harapan yang tinggi yang kemudian harapannya itu dijatuhkan dengan kejadian ini. Mahda yang tahu kegelisahan Peach buru-buru menjawab, "santai aja, abaikan mereka. Atau Lo mau pergi dari sini? Yuk gue temenin, daripada kita ke asrama nantinya Andreas ngamuk lagi, akhir-akhir ini dia sensi banget." Tanpa pikir panjang Peach langsung mengulurkan tangannya. Dua gadis itu pamitan kepada teman-temannya, kemudian pergi keluar asrama 3. "Kita mau ke

