Ujian akhir semester akhirnya berakhir. Semua mahasiswa berbahagia merayakannya. Namun tidak untuk Adnan dan rekan-rekan kepanitiaan akhir tahun. Ini hari Jumat, itu tandanya hari Minggu, event mereka akan dilaksanakan. Seperti yang terjadi hari ini, setelah semuanya selesai dengan jadwal ujiannya masing-masing, mereka langsung berkumpul di ruang sekretariat. Rasanya tak ada jeda untuk bernapas. Kini Adnan mengadakan rapat gabungan untuk seluruh divisi tanpa terkecuali. Memastikan dan mengevaluasi timeline yang telah dilaksanakan dan untuk persiapan di hari H. Terlebih Adnan dan tim Badan Pengurus Harian (BPH) yang harus memastikan agar event mereka dapat terlaksana dengan baik. Alhamdulillah, kebutuhan dana mereka sudah mencukup dan dapat memback-up seluruh pengeluaran kegiatan. Ini se

