“Yang benar saja. Harry menciummu dan kau menamparnya?!” seru Anna, terkejut setelah mendengar cerita singkat Freya. Sahabatnya itu datang dengan wajah murung dan bercerita banyak hal padanya. Juga, tentang pertemuannya dengan kakek Axel yang rupanya pernah memiliki hubungan dengan neneknya. Namun, di antara semua cerita itu, tentang Harry yang mencium Freya adalah yang paling menarik perhatian. “Aku tidak percaya kalau Harry bisa melakukan hal itu,” lanjut Anna. “Hubunganku dan Miki sangat buruk. Lalu, Harry juga membuat hubungan kami menjadi seperti ini. Aku tidak tahu harus bersikap bagaimana padanya. Aku pikir, kami bertiga akan bersahabat selamanya,” ucap Freya, lalu mengembuskan napas panjang, seakan-akan ia sedang memikul beban yang amat berat. Jujur, Freya sedih jika memikirkan

