“Gagak telah berkata padaku,” tutur Amara. “Bahwa Kakak telah berada di istana manusia.” Kylian dan Seva tampak tenang mendengarkan penjelasan gadis elixer yang kini berada di tengah mereka. Clay, tidak seperti biasa, bangsawan itu terlihat murung. Sementara Tusk sendiri memilih duduk di samping Sin yang hanya diam mendengarkan penjelasan Amara mengenai pasukan Ibu Suri yang mulai menyerang kota-kota manusia dan menggeledah rumah para bangsawan elixer. Nihuar sendiri tak bisa menutupi rasa terkejut ketika mendengar kediaman Amara tak luput dari pandangan sang ratu baru. Jelas sudah, Ibu Suri berniat memusnahkan segala perintang yang ada, baik dari pihak fana ataupun elixer sekalipun. “Dan karena itukah kau bermaksud meminta elixer yang ada untuk bergabung dengan fana?” ucap Seva menyimpu

