Juan baru kembali ketika malam hari ke rumahnya. Ada beberapa pekerjaan yang membuatnya lembur sehingga dia cukup sibuk di kantor. Ketika ia tiba di ruang tamu, Mama dan Papanya duduk di atas sofa. Seolah mereka duduk disana untuk menanti kedatangan Juan. "Juan. Papa mau bicara." Juan melirik Mamanya yang melemparkan senyuman. Sepertinya Mamanya sudah memberitahu Papanya terkait Theresa. Mengingat Mamanya sudah bertemu dengan gadis itu tadi siang. Juan menganggukkan kepalanya. Cepat atau lambat dirinya juga memang akan memberitahukan hal tersebut kepada Papanya. Sekarang sepertinya memang waktunya. Meski sebenarnya Juan merasa cukup lelah. Juan lantas duduk di sofa panjang. Ia duduk di sebalah Mamanya. Sementara Papanya duduk di single sofa dan tengah menautkan kedua tangan dan menumpu

