Monica baru saja sampai di depan rumah Aline. Dia melihat gerbang mansion Aline yang terbuka. Tanpa pikir panjang, Monica masuk ke dalam dan pintu rumah terbuka. Pagi ini ada yang terasa aneh, dedaunan kering banyak bertebaran di halaman mansion. Biasanya pagi sekali setelah subuh Aline selalu rajin menyapu. Monica mengetuk pintu, namun tidak ada balasan. Dia masuk ke dalam rumah Aline dan melihat ikan arwana Aline yang lemas. Monica mengambil jangkrik kecil dari toples di samping akuarium. Pasti karena Aline sibuk bekerja dan mengerjakan desain, dia kelelahan dan tidak sempat merawat ikannya, pikir Monica. Benar saja ketika lima jangkrik dimasukkan oleh Monica ke akuarium, dilahap dengan cepat dengan arwana itu. Monica lalu naik ke atas, dia terkejut melihat Aline yang tergeletak tak berd

