37. Dunia Yang Baru

752 Kata

Langit biru membentang luas di kejauhan, dihiasi awan tipis yang melayang tenang. Suara baling-baling helikopter terdengar konsisten dan mantap, mengisi ruang kabin dengan dengung lembut yang anehnya terasa menenangkan bagi Elle. Ia duduk di kursi kulit yang empuk, bersandar dengan Ayaka yang tertidur pulas di pangkuannya. Tangan mungil gadis kecil itu menggenggam jemari Elle dengan erat, seolah tak ingin terlepas. Tepat di seberang Elle, ada Ryuu yang sedang memangku Akio yang juga telah terlelap. Tubuh kecil bocah itu bersandar nyaman di d**a Daddy-nya, dan sesekali mengguman pelan dalam tidurnya. Elle pun mengalihkan pandangannya ke jendela. Dari ketinggian ini, Lakeview Inn tampak semakin lama semakin mengecil, hingga nyaris tak terlihat di antara pepohonan yang menghijau

Bacaan gratis untuk pengguna baru
Pindai untuk mengunduh app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Penulis
  • chap_listDaftar Isi
  • likeTAMBAHKAN