Kristo terlihat di lorong kerajaan dengan pandangan yang mengabur. Pemuda ini masih memikirkan perihal perintah dari sang raja beberapa saat yang lalu. Kristo awalnya tidak mengerti mengapa ia dipanggil oleh sang raja. Hal yang benar-benar jarang terjadi sebelumnya. "Nanti siapkan barang-barangmu, Kris. Aku memberimu ijin mulai sekarang untuk mencari pasanganmu," kata Kennard membuat Kristo terkejut bukan main. "Pasangan. Maksud Anda mate?" Kennard mengangguk. "Aku rasa umurmu sudah cukup, Kris. Tidak mungkin kamu akan hidup sendirian terus menerus bukan? Carilah kebahagiaanmu dari sekarang," ujar Kennard di sana. Nampak pemuda itu masih termangu di tempatnya. Kennard yang melihat gelagat anehnya pun langsung menegur pemuda itu. "Apa lagi yang kamu pikirkan? Kendaraan? Kamu bisa m

