Aku sudah sangat kenyang karena meminum tiga kantung darah berturut-turut. Mom melarangku untuk mengambil kantung darah yang keempat karena aku harus mengontrol rasa hausku pada darah, padahal perutku masih bisa untuk minum satu kantung darah lagi. “tiga kantung darah untukmu selama lima hari! Tidak boleh lebih, Kimberly!” Mom menasihatiku dengan sedikit keras. “kenapa aku dibatasi sedangkan kalian bisa minum darah dengan bebas?! Ini sangat tidak adil untukku” “siapa bilang kami dengan bebas meminum darah? Kami membatasi diri untuk tidak meminum darah terlalu banyak disini Kim” ucapan Jayden membela Mom sejak tadi. “bukankah kau dua hari yang lalu berburu dan tadi kau sudah berburu lagi?!” aku melotot kearah Jayden. “aku memang berburu dua hari yang lalu, tapi hari ini aku tidak berbu

