Siena, Cinta bisa membuat seseorang menjadi baik, tapi bisa juga membuat seseorang itu menjadi jahat. _Siena_ Saka menghentikan motornya di sebuah kontrakan dekat dengan kampus, kontrakan minimalis dengan tempat yang sedikit kumuh dan tidak terawat. Pintu-pintu berdaun satu dengan satu jendela kaca di sebelahnya pun berjajar memanjang. Cat di dindingnya mulai mengelupas dan malah memberikan kesan horor. Siena pun turun disusul oleh Saka. Keduanya melepas helm bersamaan dan berbalik kembali menatap bangunan di depannya. "Malam ini lo di sini gimana?" tanya Saka sambil menatap Siena yang tak henti menatap bangunan di depan mereka. Tatapan Siena jelas terkesan menilai dan sedikit takut. "Lo tahu tempat ini dari mana?" tanya Siena heran. Pasalnya Saka memang tergolong mahasiswa bar

