Alian menginjakkan kakinya di bandara Soekarno-Hatta dengan senyum mengembang. Ia memasuki bandara sembari menyeret kopernya. Tujuan satu satunya adalah menemui seseorang yang sudah menunggunya. Rasa rindu benar-benar sudah memuncak peadahal baru seminggu ia pergi, selama Alian menjadi pilot, tak pernah ia sesemangat ini ketika pulang. sepertinya perasaan seperti ini akan selalu ia rasakan setiap kali melakukan penerbangan. Kini ada seorang wanita yang sangat manja yang sudah menunggunya di dalam bandara. Senyum Alian merekah saat melihat seorang wanita cantik sedang berdiri dengan dress selutut berwarna kuning pastel tersenyum manis kearahnya, Alian makin mempercepat langkahnya. Sesampainya dihadapan orang itu yang tak lain adalah istrinya, Alian langsung membawanya kedalam dekapannya. "

