"Anak kami mati dengan cara yang tidak adil! Di mana letak keadilan di negara ini?!" Niels masih mengingat dengan jelas kalimat yang dilontarkan oleh orang tua dari Alyssa, gadis tak beruntung yang meninggal karena digigit laba-laba beracun beberapa bulan yang lalu. Kasus gadis tak beruntung itu memang telah ia selidiki selama tiga bulan lebih bersama Smith, rekan kerjanya. Seluruh pikiran dan tenaga mereka kerahkan demi menguak pelaku dan mencari bukti-bukti lainnya. Namun sejauh mereka mencari kebenaran, nyatanya hanya kesia-siaan saja yang mereka berdua peroleh. Bahkan Smith, yang terang-terangan berkata tidak akan menyerah begitu saja terhadap kasus ini, mengatakan dengan jelas bahwa kasus ini ditutup. Artinya mereka tidak akan menyelidiki kasus ini lagi kedepannya. "Saya tak mau t

