“Evan! Evan!” bisikan itu terdengar di telinganya, begitu halus sebelum menjadi semakin jelas. Kemudian Evan membuka kelopak matanyanya dan menyaksikan bayangan kabur di hadapannya. Lambat laun bayangan yang kabur itu menjadi semakin jelas dan wajah pertama yang dilihatnya saat itu adalah Barbara. Ia tersenyum dan menatapnya hangat. “Sudah waktunya!” ucapnya. Sudah waktunya? Evan bersusah payah untuk memahami maksud ucapan itu sembari bangkit duduk dari atas kasur. Ketika matanya menatap ke sekitar, ia tidak menemukan arus ombak pasang yang bergerak ke arahnya, tidak ada lautan, tidak ada jurang - tidak ada Ed. Apa semua itu hanya mimpi? Tapi kemudian Barbara hadir disana untuk mengatakan sesuatu yang aneh seperti: sudah waktunya. Apa maksudnya? “Sudah waktunya!” ulang Barbara. Sem

