Sebelum kembali ke hotel, mereka menyempatkan diri untuk makan malam di warung pinggir jalan yang menjual Nasi Tutug Oncom. Kelezatan dari kuliner Sukabumi berupa nasi yang dimasak bercampur dengan oncom dan bumbu lainnya ini sudah sangat tersohor. Disajikan dengan berbagai lauk pauk khas Sunda lainnya, kuliner asal Sukabumi ini layak masuk daftar makanan yang wajib dicoba saat singgah ke Sukabumi. "Kenapa ga cari resto aja sih yang...?!!" keluh Saddam ketika kesusahan duduk lesehan di warung yang Sharen pilih. "Makan makanan seperti ini tuh ga nikmat kalau di restoran mewah sayang... gada bau bau masakan rumahannya..." kata Sharen menerangkan alasannya memilih makan di warung kaki lima dengan merangkul mesrah lengan Saddam yang duduk disampingnya. Dan Saddam tak membuang kesempatan untu

