"Kerbau terikat oleh tali, manusia terikat akan janji. Janji adalah hutang yang harus di lunasi" ** Malam tiba, sinar rembulan mulai menerangi permukaan bumi menggantikan matahari. Ratusan bahkan ribuan bintang tak luput menemani bulan tuk berjaga di kala malam. Bahkan angin malam mulai menusuk ke relung tulang membawa hawa dingin mengoyak kulit manusia. Namun hawa ketenangan masih meliputi dua manusia yang tengah menghabiskan makan malam, hutang rindu yang baru di bayar malam ini. "Fa, setelah ini kau akan memulangkan diriku kan? Kau sudah berjanji kepada Abang Elyas untuk memulangkan ku setelah magrib." Ucap Reina sesudah menyelesaikan malam malamnya. "Jujur aku tidak rela memulangkan kakak sekarang, aku masih sangat rindu dengan kakak. Tapi aku bukanlah orang yang suka ingkar janji

