Mau tidak mau Athena bangkit dari kursinya, dia berdiri sebentar, memperhatikan sekitar sebelum akhirnya maju ke podium di depan sana. Uci menyenggol lengan Athena, memintanya untuk membawa iPad yang di dalamnya terdapat materi rencana kerja mereka. Itu adalah materi yang sejak kemarin dipelajari oleh Uci, dia pasti lebih siap memaparkan materi dibanding Athena, tapi apa mau dikata, Mbak Tati ingin Athena yang maju ke depan karena suaranya tadi cukup mengganggu pemaparannya. Athena melirik Uci, meminta bantuan sekaligus dukungan dari rekan kerjanya, "Lo pasti bisa! Gue yakin." Ucapnya tanpa suara, Athena hanya melihat gerak bibirnya. Ragu-ragu Athena maju ke depan lalu naik ke podium yang sudah dikosongkan oleh Mbak Tati sejak tadi. Dia menyambungkan perangkat iPad-nya dengan infocus aga

