Sudah satu jam lebih Sakha senyum-senyum sendiri di atas ranjang, meski waktu telah menunjukkan pukul sebelas malam, tapi rasa kantuk tak juga datang. Malam yang sunyi dan dingin mendadak jadi malam indah nan romantis kala dia tahu kalau cintanya tak bertepuk sebelah tangan. Sakha masih bisa merasakan sakit hati yang dia alami ketika ditinggal nikah oleh mantan pacarnya, tapi itu tak lantas membuatnya trauma untuk menjalin hubungan baru. Toh, kenangan pahit itu sudah hampir setahun berlalu. Saat ingin beranjak tidur, ponselnya tiba-tiba berdering, ada panggilan masuk dari sang mama. Sakha tidak ingin menimbulkan masalah baru, dia pun menjawab panggilan itu, “Iya?” Jawabnya tanpa basa-basi. “Kamu pulang ya, Nak?” Bujuk sang mama, itu adalah pembahasan yang tidak akan pernah berakhir. Ka

