Talitha terbahak saat masuk kembali ke ruangan Hamas. Cowok itu super tegang padahal Feri sudah keluar. Satu jam terasa satu hari bagi Hamas tiap berhadapan dengan Feri. "Ini yang kemarin berani-beraninya ngelamar anaknya? Ngadepin bapaknya aja udah ciut begini," ledek Talitha. Mamanya tertawa mendengar itu. Sementara Yusuf mengikuti langkah Feri entah ke mana. Hamas menyandarkan tubuhnya. Ia benar-benar jantungan tadi. Padahal Feri hanya bertanya dan ia menjawab semua pertanyaan itu tapi rasanya seperti sedang diancam mafia untuk dibunuh. "Kamu gak macem-macemin Ann kan?" tanya Talitha. Perempuan itu seakan baru menyadari alasan Feri datang ke sini. Sementara Mamanya hanya terkekeh. Ia sudah lama mengenal Feri dan tahu betul watak dan karakter Feri yang terlihat keras tapi sangat pe

