Dalam acara resepsi pernikahan Alfan dan Aisha, untuk pertama kalinya keluarga Aisha bertemu dengan Lia, ibu tiri Alfan. Beruntungnya Lia dan Luna langsung akrab dan nyambung saat mengobrol. Hal tersebut membuat Alfan dan Aisha merasa lega. Saat Alfan sedang mengobrol dengan Daffa dan Alex, Aisha memilih bersama dengan Alexa dan Senna. Dua perempuan tersebut yang semula meragukan Alfan kini mengakui kalau Alfan memang sosok yang baik dan pantas untuk Aisha. "Saat aku masih kerja sebagai sekretarisnya, memang banyak kabar buruk tentang Pak Alfan. Terutama tentang pernikahannya dulu. Tapi sepertinya Pak Alfan sangat baik padamu, Sha." Senna berucap. Dia sempat khawatir akan terjadi sesuatu yang buruk pada Aisha karena sudah tahu kabar buruk apa saja tentang Alfan. Tapi sepertinya hidup Ais

