Kirana tersenyum miris di dalam hati. Nikah? Kenapa Niko harus menutupi statusnya dari Kirana? Dan maksud kata sayang dan cinta beberapa minggu lalu itu apa? Dasar b******n! "Waktu itu kan saya belum kerja di sini, Pak Raja. Jadi gak tahu apa-apa. Saya kira masih single," jawab Nella sambil melirik khawatir ke arah Kirana. "Uhm, amis! Bikin mual!" suara Viona membuat Kirana memandangnya dengan perasaan yang kacau. Entah lah. Dia seperti hilang tempat berpijak. "Punya kamu enak kayaknya," ucap Viona lagi menatap makanan Niko dengan berselera. "Mau coba?" tawar Niko disambut anggukan semangat oleh Viona. Niko menyuapi Viona di depan Kirana. Memang b******n kelas kakap! Kemarin-kemarin katanya sayang. Sekarang Kirana malah dibuang. Kirana mengumpat di dalam hati. Niko sudah masuk ke da

