Jika ada hal yang lebih mengejutkan lagi selain daripada semua yang telah terjadi pada Jade beberapa hari ini, itu tentu adalah lamaran yang baru saja Dylan ajukan padanya di hadapan semua keluarga mereka.Oke, mungkin Dylan memang sudah beberapa kali menyatakan keinginannya untuk menikah dengan Jade, tetapi Jade pikir, pria itu tidak terlalu serius dan belum menyiapkan cincinnya, terutama karena Jade sudah berkata kepada Dylan jika ia belum siap untuk menikah sekarang. Yah, sebenarnya mungkin memang apa yang neneknya katakan benar tentang akan jauh lebih baik jika anak mereka lahir di bawah ikatan pernikahan yang sah. Akan tetapi, Jade merasa semua ini terlalu cepat. Ia memang mencintai Dylan dan begitu juga pria itu, tetapi bukankah ini agak terburu-buru? Atau memang semua menjadi serba

