Setelah melakukan perjalanan sekitar sepuluh menit dari Ruko, akhirnya Bagas pun sampai di markas. “Lama banget lo gas, otw dari Bandung apa gimana?” ledek Rio karena Bagas baru sampai ke markas. “Tadi kan hujan, makanya gue neduh bentar” jelas Bagas kepada Rio. “Emangnya hujan ya? Kok gue nggak denger suara hujannya” tanya Rio kepada Bagas dan kemudian langsung disaut oleh Adit. “Makanya tuh headset di copot dulu” saut Adit ke Rio yang tak menyadari bahwa Rio sedang memakai headset di telinganya. “Oh iya gue kan pake headset ya, pantes nggak kedengeran suara hujannya” balas Rio sambil tertawa. Bagas pun hanya bisa menggelengkan kepalanya melihat tingkah laku salah satu temannya itu. Dan kemudian ia langsung duduk di atas sofa ruang tersebut sedangkan Adit dan Rio masih asyik bermain

