Wanita itu terbelalak dengan wajah marah, ia mendesis dan berteriak padaku, ia hendak membalas tapi aku dengan sigap segera mencengkeram pergelangan tangannya dan menepisnya. "Beraninya wanita kedua dalam hidup Mas Fendi menyerangku, harusnya kau tahu diri!" Plak! Sekali lagi pukulan itu mendarat, Santi makin meradang dan bangkit untuk memukulku juga. Kami saling mendorong sementara orang-orang tidak berani untuk ikut campur dan menyela. Tidak ada seorangpun yang mendekat untuk melerai, mereka hanya berdiri sambil menyaksikan dengan wajah tegang. "Dasar jalang, Kenapa Tak Jujur saja kalau kau masih berhasrat pada Mas Pendi!" "Kau juga harusnya jujur bahwa kau ketakutan kehilangan Mas Fendi sehingga selalu mencemburuiku tanpa alasan!" Desisku sambil menahan dorongan tubuhnya. Di depank

